JAWA BARAT - Suaramudanews.com- Organisasi Masyarakat (Ormas) Manggal Garuda Putih melaksanakan penanaman pohon di Blok Karapyak Desa Cikalong Kecamatan Idamulih, Kabupaten Pangandaran. Minggu, 11 Februari 2024.
H. Supratman sesepuh yang merupakan Ketua Presidium Pembentukan Kabupaten Pangandaran yang ikut serta dalam penanaman pohon tersebut mengatakan pihaknya sangat mengapresiasi atas usaha-usaha yang di lakukan oleh ormas Manggala Garuda Putih.
"Karna selain berhasil mengadvokasi masyarakat dalam hal kepemilikan tanah, kini juga terus berupaya mengedukasi masyarakat dalam hal pemanfaatan lahan garapan," katanya.
"Dimana lahan tersebut di atas tanah seluas 83 hektare milik ahli waris Ari MS Hidayat Paber. Semoga nantinya apa yang kita tanam dapat di nikmati oleh anak cucu kita," ujarnya.
Ia menambahkan dengan terlaksananya penanaman pohon ini, dirinya mengajak masyarakat untuk merawat, menjaga dan memelihara.
"Agar tanaman dapat tumbuh dengan baik sehingga menghasilkan yang baik," tuturnya.
Sementara, kuasa ahli waris paner dan penggarap tanah, Muhamad ijudin rahmat mengatakan bahwa pihaknya hari ini menahan sekitar 20.000 pohon.
"Pohon yang ditanam diantaranya pohon alpukat, durian petey, kelapa dan albasia. Penanaman pohon ini kerjasama dalam pengadaan bibit dan pupuk dengan PT Andaran Affandra Indonesia," kata Ijudin.
"Selain penanaman, hari ini kami juga sedang mengupayakan bibit-bibit unggul tanaman lainnya, seperti dukuh, manggu jengkol dan tanaman keras lainnya," ujarnya.
Ia juga mengupayakan untuk mencari tanaman tumpang sari, seperti jahe atau tanaman lainnya. Agar masyarakat penggarap tetap memanfaatkan lahan dengan berbagai macam tanaman.
Akan tetapi juga tetap menjaga keseimbangan lingkungan alam dengan menanam pohon keras, bahkan rencananya dalam waktu dekat Ijudin akan mengundang perguruan tinggi bidang pertanian.
"Tujuannya agar menurunkan mahasiswanya untuk KKN di Desa Cikalong, sehingga para penggarap mendapat bekal ilmu sistem penanaman modern yang sesuai dengan iklim dan alam lingkungan," jelasnya.
Ditempat yang sama, Karsan warga Desa Cikalong yang mewakili masyarakat mengucapkan terima kasih kepada H. Judin.
Karna jasanya telah membuat masyarakat petani Desa Cikalong saat ini nyaman dan damai dalam melakukan aktivitas garapan tanahnya.
Bahkan saat ini, bibit tanaman pupuk dan lainnya juga di bantu secara maksimal untuk petani-petani.
"Baru kali ini mendapatkan perhatian luar biasa dari pihak luar dan kami masyarakat akan berupaya untuk memelihara dan menjaga agar tanaman dapat tumbuh dengan baik dan bagus," pungkas Karsan.