-->

Notification

×

Iklan

Tag Terpopuler

Salah satu atlet Wanita dari Jawa Barat adalah Riesca Rossiana yang merupakan jebolan AFI 2013 dan sempat bermain dalam series Preman Pensiun

Kamis, 25 Mei 2023 | Mei 25, 2023 WIB Last Updated 2023-05-25T13:19:09Z

 




Bandung - Suaramudanews.com - FORNAS VII (Festival Olahraga Nasional) Jawa Barat akan digelar pada awal bulan Juli 2023. PORGASI selaku Panitia Penyelenggara untuk Katagori Airsoft akan dipertandingkan pada tanggal 3 s.d. 4 Juli 2023 di Kawasan Landasan Sulaeman Kabupaten Bandung. (24/5/2023)


Untuk PORGASI sendiri akan kedatangan kontingen 14 Provinsi dan akan mempertandingkan 16 Katagori olahraga yang tergabung dalam OPT (Olahraga Petualangan dan Tantangan). Kontingen Jawa Barat sendiri tentunya tengah bersiap siap untuk mempersiapkan atlet yang akan bertanding di FORNAS VII dimana tentunya berlaku sebagai tuan rumah.


Salah satu atlet Wanita dari Jawa Barat adalah Riesca Rossiana yang merupakan jebolan AFI 2013 dan sempat bermain dalam series Preman Pensiun atas rekomendasi dari Agus Nyno sesama pemain preman pensiun akhirnya Mojang asal Sunda Jawa Barat bisa mengikuti FORNAS VII,

Icha mengaku sudah bermain airsoft sejak tahun 2016 silam, namun karena kesibukannya ia sempat vakum dari hobi menembak tersebut.


Namun saat ini ia tengah berlatih untuk mempersiapkan diri mewakili Jawa Barat pada ajang FORNAS ke VII atas usulan dari Agus Nyno yang merupakan rekan dari Adam Setia Nugraha Ketua Umum PORGASI Jawa Barat . 


“Kali ini rencananya mau turun lagi, karena udah lama vakum dan beberapa bulan ini Kembali Latihan lebih fokus lagi,” katanya.


Dalam kesempatan kali ini wanita yang akrab di sapa Ica ini menyampaikan bahwa ia akan turun di beberapa kategori pertandingan, salah satunya kategori KST (Kompetisi Simulasi Takstis).


“Sekarang sih lagi latihan untuk kelas KST Rifle dan KST Hand Gun, karena untungnya ada katagori khusus untuk perempuan dalam pertandingan Airsoft PORGASI di FORNAS VII kali ini,” terang Ica.


Tentunya kabar Ica yang akan Kembali turun membuat Adam Setia Nugraha Ketua Umum PORGASI Jawa Barat disambut positif.


“Alhamdulillah kita bertambah kekuatan baru, semoga Ica bisa jadi tumpuan untuk Jawa Barat di kelas KST ladys,” kata Adam.


Dalam kesempatan kali ini Adam optimis bahwa Ica bisa memberikan prestasi terbaiknya untuk mengharumkan nama Jawa Barat.