Kab. Bandung Barat, Suara Muda News.Com-Bhabinkamtibmas Desa Ciptagumati M. Ersyad, menghadiri acara sosialisasi pendataan SDGs (Sustainable Development Goals), Percepatan Pencapaian Pembangunan Nasional berkelanjuta kepada Ketua RW dan Kader Wilayah Desa Ciptagumati yang bertempat di Kantor Desa Ciptagumati Kec Cikalongwetan Kabupaten Bandung Barat, (06/01/2025).
Kapolres Cimahi AKBP Tri Suhartanto di sampaikan Kapolsek Cikalong Wetan AKP Undi Kurnia, sosialisasi SDGs Desa upaya terpadu mewujudkan desa tanpa kemiskinan dan kelaparan, desa ekonomi tumbuh merata, desa peduli kesehatan, desa peduli lingkungan, desa peduli pendidikan, desa ramah perempuan, desa berjejaring, dan desa tanggap budaya untuk percepatan pencapaian tujuan pembangunan berkelanjutan atau yang sering disebut dengan Sustainable Development Goals disingkat SDGs.
“SDGs Desa merupakan role pembangunan berkelanjutan yang akan masuk dalam program prioritas penggunaan Dana Desa diberikan kepada seluruh Ketua Rukun Tetangga (RT), ucap AKP Undi.
AKP Undi menambahkan, upaya pencapaian SDGs desa dalam situasi tidaklah mudah.
"Penggunaan Dana Desa diprioritaskan untuk membiayai kegiatan yang mendukung pencapaian 10 SDGs desa yang berkaitan dengan kegiatan pemulihan ekonomi nasional, program prioritas nasional dan adaptasi kebiasaan baru desa," tandasnya. (Reni)